Rabu, 01 Juni 2011

Warga Cengkareng Heboh Temukan Ular Sanca 20 Kg

JAKARTA, M86 - Seekor ular sanca kembang sepanjang enam meter dengan berat 20 kilogram gegerkan warga Cengkareng, Jakarta Barat. Kontan saja, ular yang sedang berjalan di saluran air itu membuat para sopir dan kernet angkutan umum yang biasa mangkal di perempatan Cengkareng atau tepatnya dekat pusat perbelanjaan Ramayana, dibuat sibuk dengan hewan melata tersebut.

Dame Anas Siregar (45), sopir Kopaja yang sedang mangkal dekat lokasi penemuan ular, mengatakan ular berbisa itu ditemukan sekitar pukul 13.00. Saat itu ia yang sedang nongkrong dengan kelima rekannya dikejutkan dengan teriakan orang yang ketakutan melihat ular.

Mendengar teriakan itu, Dame dibantu rekan-rekannya langsung ke lokasi keberadaan ular dan memburunya. “Ketika saya lihat ular tersebut sedang menyusuri saluran air dan hendak masuk ke gorong-gorong,” ungkap Dame, Rabu (1/6).

Namun, upaya penangkapan ular itu tidak mudah. Bahkan, saat dijerat kepala ular betina itu dengan tambang plastik, justru ular melawan dan berusaha mematuk dirinya. Setelah berjuang selama satu jam, ular tersebut akhirnya berhasil ditangkap.

“Setelah ditangkap ular tersebut juga tetap melawan dengan melilit badan dan tangan saya. Tapi berkat bantuan teman-teman akhirnya lilitan ular tersebut berhasil dilepas, dan selanjutnya kami bawa ke rumah,” jelasnya.

Ular tersebut saat ini diamankan di kediaman Dame di RT 08/01, Kelurahan Rawabuaya, Kecamatan Cengkareng. Dame menambahkan, rencananya ular tersebut akan dijual bila ada yang berminat. “Saya juga bingung memeliharanya. Jadi bila ada yang minat saya jual saja,” tandasnya. (nez)

Tidak ada komentar:

Related Posts with Thumbnails